Kronologi Eksekusi Amrozi Cs Versi Kejagung
Hery Winarno – detikNews
Jakarta - Tiga terpidana mati Bom Bali: Amrozi, Ali Gufron alias Muklas, dan Imam Samudra, telah dieksekusi. Mereka dieksekusi dinihari tadi sekitar pukul 00.15 WIB.Bagaimana kronologi eksekusi dan apa yang terjadi pada detik-detik menjelang eksekusi? Seorang sumber detikcom di dalam LP telah menceritakan kronologi tewasnya ketiga pelaku bom Bali I tersebut.Di bawah ini kronologi versi Kejaksaan Agung yang disampaikan oleh Kapuspenkum Kejagung M Jasman Panjaitan saat jumpa pers di Kantor Kejangung, Jl Sultan Hasanuddin, Jakarta, Minggu (9/11/2008).Pukul 23.15 WIB (Sabtu (8/11/2008).Petugas jaksa eksekutor menjemput ketiga terpidana mati untuk dibawa ke lembah Lebay yang berjarak dua kilometer dari Lapas Batu Nusakambangan. Pukul 00.00 WIBKetiga terpidana mati siap dieksekusi dengan didampingi oleh jaksa sebagai eksekutor, satuan Brimob, rohaniawan serta dokter.Pukul 00.15 WIBEksekusi terhadap ketiga pelaku bom Bali dilaksanakan.Pukul 01.00 WIBJenazah dibawa ke poliklinik LP Nusakambangan untuk diotopsi dan dijahit bagian yang ditembak. Kemudian jenazah dimandikan oleh pihak keluarga dan dikafani juga oleh keluarga terpidana mati. Kain kafannya pun adalah kain kafan yang disediakan oleh pihak keluarga.Pukul 04.00 WIBJenazah disalati di masjid LP Nusakambangan.Pukul 05.45 WIB Serah terima jenazah dari petugas Kejaksaan kepada pilot yang membawa jenazah yang kemudian diserahkan ke pihak keuarga.Pukul 06.00 WIBTiga helikopter diberangkatkan dari Nusakambangan. Satu heli membawa jenazah Abdul Azis alias Imam Samudra yang akan diberangkatkan ke Serang, Banten. Dua heli menuju Lamongan. Satu heli membawa jenazah Amrozi dan Ali Ghufron alias Muklas dan satu lagi membawa keluarganya.Pukul 08.30 WIBHelikopter yang membawa Imam Samudra mendarat di Serang dan diserahterimakan kepada keluarga dalam hal ini diwakili oleh Agus. Lalu jenazah disalati dan dimakamkan.Pukul 08.55 WIBJenazah Amrozi dan Muklas mendarat di kampung halamannya di Lamongan, Jawa Timur.(anw/nrl) dikutip Alfa5